MENGISI SYABAN DENGAN IBADAH




الْحَمْدُ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهْ وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ، أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ لاَ نَبِيَّ بَعْدَهُ اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ  وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدِّيْن. أَمَّا بَعْدُ؛ فَيَا عِبَادَ اللهِ أُوْصِيْكُمْ وَإِيَّايَ بِتَقْوَى اللهِ فَقَدْ فَازَ الْمُتَّقُوْنَ فَقَالَ اللهُ تَعَالَى: يَاأَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنتُمْ مُّسْلِمُوْنَ.
Ma'asyiral Muslimin Rahimakumullah
Tiada kata yang paling pantas kita senandungkan pada hari yang berbahagia ini melainkan
kata-kata syukur kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala yang telah mencurahkan kenikmatan- kepada kita sehingga kita berkumpul dalam majelis ini. Mari kita wujudkan rasa syukur kita dengan melakukan perintah-Nya dan menjauhi larangan-larangan-Nya.

Kemudian tidak lupa kami wasiatkan kepada diri pribadi dan kepada jamaah semuanya, marilah kita tingkatkan kualitas iman dan taqwa kita, karena keimanan dan ketaqwaan merupakan sebaik-baik bekal menuju akhirat nanti.
Hadirin jama’ah jumat yang dimuliakan Allah SWT.
Banyak saudara-saudara kita, kerabat kita, tetangga kita yang sangat ingin sampai kepada hari ini dan bulan ini, hari ini kita sampai kepada hari yang dimuliakan oleh Allah SWT di antara tujuh hari yang diciptakan oleh Allah, hari ini disebut sebagai “sayyidul ayyam” (induk dari segala hari), tapi orang-orang yang berkeinginan untuk sampai pada hari ini, untuk sampai pada bulan ini, ajal telah mendahului mereka, oleh sebab itu tidak dapat ikut berkumpul bersama kita melaksanakan fardhu jum’ah pada hari ini.
Ada pula sebagian di antara kita yang umurnya sampai, akan tetapi terbaring di rumah sakit, dalam keadaan perjalanan panjang (ibnu sabil), mereka pun juga tak dapat ikut bersama kita.
Ada sebagian yang lain, umurnya panjang, dianugerahkan Allah SWT kesehatan, fisik dan mental, sempurna, akan tetapi juga tak dapat ikut bersama kita. Apa sebab? Dicabut Allah SWT nikmat istiqamah, iman dan Islam dari dalam hatinya.
Oleh sebab itu kalau pada saat ini kita dapat datang berkumpul di rumah Allah, menyambut seruan azan, panggilan sepekan sekali fardhu jum’at berjama’ah, maka sesungguhnya ada tiga nikmat besar yang ada dalam diri kita diberikan Allah SWT. Saat ini kita masih hidup, saat ini kita masih sehat, dan saat ini kita masih diberikan Allah SWT nikmat istiqamah, iman dan Islam. Tak ada ungkapan yang paling indah keluar dari mulut seorang muslim, seorang mukmin selain ucapan “Alhamdulillah”. Oleh sebab itu salah satu rukun dari khutbah jumat adalah mengucapkan hamdalah, memuji Allah SWT,
Hadirin jama’ah jum’at yang dimuliakan Allah SWT.
Tak terasa hari berganti pekan, pekan berganti bulan, bulan berganti tahun, saat ini kita sudah sampai pada tanggal 7 sya’ban 1440 H. Sya’ban, yang merupakan bulan yang sangat dimuliakan dan diagungkan, diagungkan oleh Allah dan dimuliakan oleh Rasulullah SAW. Sampai-sampai sahabat Nabi bernama Usamah bin Zaid merasa heran melihat Nabi SAW, lalu dia ingin tahu mengapa Nabi begitu banyak beribadah kepada Allah di bulan ini, maka dia pun bertanya kepada Rasulullah:
يا رسول الله لم أراك تصوم شهرا من الشهور ما تصوم في شعبان
 (Wahai Rasulallah Aku tidak pernah melihat engkau berpuasa lebih banyak dibandingkan bulan yang lain selain Ramadhan, dibanding 10 bulan yang lain, engkau lebih banyak berpuasa di bulan sya’ban. Apa sebab ya Rasulallah? Mengapa engkau tingkatkan ibadahmu di bulan ini? Apa jawab Rasulullah SAW?)
ذاك شهر ترفع فيه الأعمال (Pada bulan itu diangkat amal ke hadapan Allah SWT. Semua kita ini punya buku catatan amal, semua manusia yang hidup di atas permukaan bumi, ada malaikat yang mencatat semua amalnya. Apa kata Allah dalam al-Quran:)
ما يلفظ من قول (Satu kata yang keluar dari mulut anak adam)
إلا لديه رقيب عتيد (Ada malaikat yang mencatat, ada malaikat yang mengawasi, lalu buku catatan itu diangkat ke hadapan Allah SWT. Lalu mengapa Nabi berpuasa banyak di bulan Sya’ban?
و أحب أن يرفع عملي و أنا صائم  (Aku ingin, aku suka, aku berharap ketika amalku diangkat ke hadapan Allah SWT, saat itu aku sedang berpuasa.)
Hadirin jama’ah jum’at yang dimuliakan Allah SWT.
Kalau Nabi Muhammad yang kedudukannya “Sayyidul Anbiya’i wal Mursalin”, dosanya sudah diampuni yang lalu dan yang akan datang, begitu ia menghidupkan bulan Sya’ban, lalu bagaimana dengan kita, yang bulan ini sudah lewat 7 hari, apa yang sudah kita isi di bulan yang baik dan mulia ini. Bulan yang disebut dengan” تشعّبت فيه البركة ” pada bulan ini bercabang-cabang keberkahan dan kebaikan. Yang lalu tak dapat diulang, yang lewat tak dapat kembali, pepatah arab mengatakan: لن ترجعَ الأيامُ التي ماضت (yang lewat tak mungkin dapat terulang kembali). Akan tetapi ada sisa kurang lebih 23 hari menjelang masuknya bulan suci Ramadhan, mari kita tingkatkan kualitas amal ibadah kita kepada Allah SWT.
Kita sudah terlalu sibuk dengan urusan keduniawian apalagi sekarang ini tidak lama lagi kita mengadakan pemilihan umum, sehingga kita lalai kepada Allah SWT, maka setiap laki-laki yang baligh dan berakal diwajibkan untuk –paling tidak- satu hari ini khusus pada hari jumat dalam satu pekan, dia mendengarkan satu wasiat taqwa masuk ke telinganya, masuk ke ujung otaknya, masuk ke dalam pangkal hatinya, agar dia dapat melaksanakan hidupnya itu dengan diisi dengan ibadah.
Hadirin jama’ah jum’at yang dimuliakan Allah SWT.
Ketika Allah SWT beri kita hidup sampai saat ini, sampai hari yang agung dan mulia, hari jum’at, di bulan agung dan mulia, bulan sya’ban, apa sebenarnya yang diinginkan Allah SWT?
Banyak orang-orang di sekeliling kita tak lagi ada bersama kita, masih terbayang raut wajah mereka, masih teringat kita dengan ucapan mereka, tapi jasad mereka tak ada bersama kita. Lalu kita masih dibiarkan Allah berjalan di atas permukaan bumi ini, apa yang diinginkan Allah Ta’ala dari kita? Maka jawabannya disebutkan dalam surah al-Mulk:
الذي خلق الموت والحياة(Allah yang menciptakan mati dan hidup)
(Allah juga yang menciptakan hidup. Untuk apa Dia buat hidup dan mati, Dia buat ada kelahiran ada kematian, ada buaian ada liang lahad, lalu mengapa kita berada di antara dua itu?)
ليبلوكم أيكم أحسن عملا (Untuk menguji, tak lain tak bukan yang ingin diuji oleh Allah SWT adalah siapa yang paling baik amalnya.)
Allah tak lihat siapa yang paling kaya di antara kita, Allah tak menilai siapa yang paling tinggi jabatannya di antara kita, Allah SWT tidak meletakkan kemuliaan siapa yang paling berilmu di antara kita. tapi yang dilihat Allah SWT adalah:
إن الله لا ينظر إلى أجسامكم (Allah tak melihat, Allah tak memperhatikan bentuk tubuh kamu) و لا إلى صوركم (Allah tak menengok bentuk rupa kamu. Lalu apa yang dilihat Allah dari kita? ) و لكن ينظر إلى قلوبكم (Yang ditengok, yang diperhatikan, yang dilihat oleh Allah SWT adalah hati kamu) و أعمالكم (dan amal kamu)
Oleh sebab itu kalau Allah sampaikan usia kita pada hari ini, bulan yang mulia ini, maka kita buktikan kepada Allah, Ya Allah, Kau sampaikan aku sampai saat ini, maka inilah bukti amal, kita tunjukkan kepada Allah SWT.
Hadirin yang dimuliakan Allah SWT.
Kalau sampai masa itu tiba, tak dapat ditunda walau sesaat pun. Ada sebagian orang menyangka dia masih hidup saat ini karena dia menjaga kesehatan, banyak orang yang sehat meninggal mendadak. Ada sebagian orang menyangka dia hidup sampai saat ini karena dia muda belia, banyak orang yang muda meninggal tiba-tiba entah karena sebab kecelakaan atau sebab yang lainnya. Oleh sebab itu mengapa kita masih ada sampai saat ini di atas bumi Allah ini, Allah uji kita, sanggup tak kita isi ini dengan amal yang baik. Maka mari kita buktikan kepada Allah SWT. Kalau sampai masanya:
إذا جاء أجلهم (Kalau ajal mereka sampai) لا يستأخرون ساعة (Tak dapat ditunda walau sesaat) ولا يستقدمون (Tak pula dapat dimajukan walaupun sesaat). Ketika sampai masanya, apa yang akan mengiringi kita?
يتبع الميت ثلاث (Yang mengiringi kita nanti ke alam barzakh, ke liang lahad, tak kurang tak lebih hanya ada tiga saja. Yang pertama yang mengiringi kita adalah:)
ماله (Hartanya, harta yang begitu banyak dicari pagi, pulang petang, peras keringat banting tulang, dia ikut mengiringi kita, tapi apakah dia akan sampai masuk ke dalam? Yang kita bawa hanya tiga helai kain putih yang tak berjahit, itu yang menemani kita di dalam kubur. Lalu apalagi yang akan mengiringi kita?)
أهله (Keluarga; anak, cucu, cicit, keponakan, menantu, handai taulan, kerabat, tetangga, semua ikut mengiringi kita, maukah mereka masuk ke dalam kubur? Mungkin ada 2,3 atau 4 orang akan masuk menyambut jenazah kita, diletakkan kita di liang lahad, setelah itu dia naik ke atas, mereka akan menimbun kita, mereka akan menginjak kita, setelah itu mereka doakan, setelah itu mereka pun pulang kembali ke rumah masing-masing.
يرجع اثنان ويبقى واحد (Yang dua kembali: harta kembali, keluarga kembali, lalu siapa yang menemani kita di dalam? Yang tinggal satu, siapa yang tinggal itu?) وعمله (Amalnya)
Kalau pernah tangan ini dipakai mengusap kepala anak yatim sebagai tanda kasih saying kita, kalau pernah tangan ini dipakai untuk bergotong royong membangun masjid, kalau pernah tangan ini dipakai untuk menyumbang, infaq, shadaqah, wakaf, zakat, maka itulah yang akan menolong kita di hadapan Allah SWT.
Kalau pernah kaki ini dipakai melangkahkan kaki ke masjid melaksanakan fardhu shalat berjama’ah, kalau pernah kaki ini dipakai berjihad fi sabilillah, maka itu yang akan menolong kita di hadapan Allah SWT. Makanya kehilangan sandal itu sebenarnya bukan lah masalah, yang menjadi masalah sejatinya adalah sandal kita tidak pernah dipakai ke masjid.
Ketika mata meneteskan air mata di tengah malam yang sunyi, yang sepi, ketika orang lain tidur pulas, ada seorang hamba Allah yang terjaga melawan kantuknya, lalu dia kenang dosanya begitu banyak, lalu di teteskan air mata, maka itulah yang akan dapat menolong kita di hadapan Allah SWT. Lain dari pada itu: هباء منثورا (seperti debu ditiup angin).
Hadirin jama’ah jum’at yang dimuliakan Allah SWT.
Hari jum’at hari yang mulia, mari kita gunakan sejenak: وقفة مع النفس (sejenak bersama jiwa). Selama sepekan ini kita terlalu sibuk mengurus orang lain, sibuk mengurus urusan orang lain, terlalu sibuk dengan hiruk pikuk pemilu bulan ini sehingga kita tak sempat mengurus urusan kita sendiri. Oleh sebab itu mari kita merenung sejenak, itu yang dipesankan oleh para shahabat Nabi, para ulama yakni تفكروا ساعة (berfikir sejenak), berfikir menggunakan akal yang diberikan Allah SWT sebelum masanya tiba, karena ketika tiba masanya, saat itu orang tak lagi dapat berfikir, ketika azab sudah di pelupuk mata, ketika jeritan tangis karena kesakitan azab didengar telinga, saat itu orang-orang yang berada di dalam neraka berkata kepada Allah SWT:
ربنا (Ya Tuhan kami أبصرنا(Mata kami sudah menengok itu azab yang menyakitkan) وسمعنا(Kami pun sudah mendengar azab itu) فارجعنا (Balikkan lagi kami ke alam dunia) نعمل صالحا (Kami ingin beramal shalih) إنا موقنون (Kami yakin seyakin-yakinnya)
Tapi betapa malangnya, saat itu tak ada lagi gunanya penyesalan karena saat itu bukan waktunya untuk menyesal, saat itu adalah waktu untuk mempertanggung-jawabkan segala amal perbuatan kita di hadapan Allah SWT.
Ma’asyirol muslimin rahimakumullah
Hanya kepada Allah lah kita memohon agar segala rutinitas kita semua menjadi ladang ibadah yang nantinya akan menjadi amal kebaikan kita di alam kubur nanti. Amin ya robbal alamin.
Ya Allah kuatkan persaudaraan di antara kami walaupun kami berbeda pilihan
فإذا قرئ القران فاستمعوا لعلكم ترحمون. أعوذ بالله من الشيطان الرجيم. الذي خلق الموت والحياة ليبلوكم أيكم أحسن عملا
بَارَكَ اللهُ لِيْ وَلَكُمْ بِاْلآيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ، ونفعَنِي وإياكم بالأيات و الذِكر الحكيم، وَتَقَبَلَّ مِنِّيْ وَمِنْكُمْ تِلاَوَتَهُ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ. وَقُلْ رَبِّ اغْفِرْ وَارْحَمْ وَأَنْتَ خَيْرُ الرَّاحِمِيْنَ. وأَقُوْلُ قَوْلِيْ هَذَا وأَسْتَغْفِرُ اللهَ العظيمَ لي ولكم ولسائر المسلمين والمسلمات و المؤمنين والمؤمنات فاستغفرُوْه،  إِنَّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرَّحِيْمُ






Khutbah Kedua:
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَمَرَنَا بِاْلاِتِّحَادِ وَاْلاِعْتِصَامِ بِحَبْلِ اللهِ الْمَتِيْنِ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ، إِيَّاهُ نَعْبُدُ وَإِيَّاُه نَسْتَعِيْنُ. وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، اَلْمَبْعُوْثُ رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ. اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سيدنا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ. عِبَادَ الله، اِتَّقُوا اللهَ مَا اسْتَطَعْتُمْ وَسَارِعُوْا إِلَى مَغْفِرَةِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ.فقال تعالى إِنَّ اللهَ وَمَلاَئِكَتَهُ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّ، يَاأَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا. اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ وَقَرَابَتِهِ وَأَزْوَاجِهِ وَذُرِّيَّاتِهِ أَجْمَعِيْنَ.
اللهم وفقنا لما تحبه و ترضاه. اللهم اجعل هذا البلد آمنا وارزق أهله حلالا طيبا مباركا. اللهم ارزقنا إماما عادلا 3x ولا تسلطنا من لا يخافك ولا يرحمنا برحمتك يا أرحم الراحمين
ربنا أَفْرِغْ علينا صبرا و ثَبِّتْ أقدامَنا وانصُرْنَا على القوم الكافرين
اللهم اكْفِنَا واصْرِفْ عنَّا شَرَّ الظالمين و مَكْرَ الماكرين وشَرَّ مصائِبِ الدنيا و الدين
اللهم انْصُرْ مَنْ نَصَرَ الدِّيْنِ واخْذُلْ مَنْ خَذَلَ المسلمين
اللهم أَعِزَّ الإسلامَ و المسلمين و أَهْلِكِ الكَفَرَةَ و المشركين أَعْدَائَكَ أَعْدَاءَ الدين، اللهم شَتِّتْ شَمْلَهُمْ ومَزِّقْ أقدامَهم و أَلْقِ فى قلوبهم الرُّعْبَ إنك على كل شيئ قدير
اللهم انْصُرْ دِيْنَكَ وكتابَك و سُنَّةَ نَبِيِّكَ وعِبَادَك الْمُوَحِّدِيْنَ
اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ اْلأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ، إِنَّكَ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدَّعَوَاتِ وَيَا قَاضِيَ الْحَاجَاتِ.
اَللَّهُمَّ انْصُرِ إِخْوَانَنَا الْمُسْلِمِيْنَ الْمُسْتَضْعَفِيْنَ فِيْ سُوْرِيَا، وَفِيْ فِلِسْطِيْنَ، وَفِيْ أَفْرِيْقِيَا، وَفِيْ مِيَنْمَارَ وَ إِخْوَانَنَا الْمُسْلِمِيْنَ الْمُسْتَضْعَفِيْنَ فِيْ كُلِّ بِقَاعِ الأَرْضِ.
رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ.عِبَادَ الله اِنَّ اللهَ يَأْمُرُ بِالْعَدْلِ وَاْلاِحْسَانِ وَاِيْتَاءِ ذِى الْقُرْبَى وَيَنْهَى عَنِ الْفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ وَالْبَغْىِ، يَعِظُكُمْ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُوْنَ فَاذْكُرُوا اللهَ الْعَظِيْمَ يَذْكُرْكُمْ، وَاشْكُرُوهُ عَلىَ نِعَمِهِ يَزِدْكُمْ. واسئَلُوْه مِن فضله يُعطِكم، وَلَذِكْرُاللهِ أجلُّ و اَكْبَرُ، واللهُ يعلمُ ما تَصنَعُوْن، أَقِيْمُوا الصلاة.



Post a Comment

Previous Post Next Post